Korean Glass Lift Treatment ala Ella Skincare

 


Untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat dengan perawatan rutin menggunakan skincare sesuai dengan jenis kulit. Untuk menyempurnakannya dengan mengunjungi klinik kecantikan, sebut saja Ella Skincare yang sudah membuka cabang di banyak tempat dan member card berlaku di semua outlet untuk mendapatkan diskon atau promo yang ada


Masih bingung gimana alur administrasi di klinik kecantikan ? Salah satunya Ella Skincare, lebih mirip seperti mengunjungi resto fast food, bayar dulu baru menikmati treatment yang sudah dipilih. Bedanya ada aturan antrian yang harus dipatuhi, kalau terlewati harus mengantri lagi. Pastikan sebelumnya sudah menghubungi admin Ella Skincare untuk booking jadwal treatment, meskipun masih belum memilih treatment apa yang akan dijalani, yang terpenting sudah mengantri online


Aku membagikan pengalaman pertama aku menjadi member Ella Skincare, saat itu ada promo all treatment mendapatkan diskon 50% untuk member baru. Saran aku, sebaiknya konsultasikan dahulu dengan dokter mengenai kondisi kulit wajah dan sesuaikan dengan budjet 

 

 

Bisa dibilang setiap bulannya aku rutin mengunjungi klinik kecantikan dan menjalani treatment yang dianjurkan dokter. Setelah bulan lalu mencoba Korean Bright Toning, lanjut dengan versi terbarunya Korean Glass Lift yang disarankan untuk kulit wajah normal to dry. Sesuai dengan penjelasan dokter Ella Skincare, termasuk perbedaan antara Korean Bright Toning dan Korean Glass Lift



Saat memilih Korean Glass Lift Treatment, sudah dipersiapkan skincare dll yang akan dipakai selama menjalani treatment. Hanya menggunakan ciput tanpa harus mengganti baju dengan kemben. Korean Glass Lift baru dilaunching jadi masih belum terdaftar di buku Advanced Treatment Ella Skincare, harganya sama dengan Korean Bright Toning. 



 Beginilah step by step Korean Glass Lift Treatment...

  • Cleanser

Diawali dengan membersihkan kulit wajah dengan tissue basah lanjut dengan Milk Cleanser Ella Skincare. Lalu dibersihkan dengan tissue basah dan dikeringkan menggunakan tissue. Jadinya serba tissue bukan handuk sehingga lebih higienis

  • Cream Anestesi
Seperti Milk Cleanser, bedanya tekstur lebih padat yang diratakan ke seluruh wajah hingga ke belakang telinga. Lalu dibersihkan dengan tissue basah setelah 10-15 menit, kemudian kulit wajah terutama di sekitar bibir berasa tebal dan mati rasa 

  • Serum
Mengaplikasikannya menggunakan kuas masker karena teksturnya lebih encer dan rasanya dingin dengan aromanya yang agak kecut
  • Penetral Serum
Berbeda terbalik dengan Serum, rasanya agak menyakitkan setiap kali menyentuh kulit wajah, berbusa sehingga harus segera dibersihkan dengan tissue untuk mengurangi rasa sakitnya. Apalagi di daerah hidung dan sekitarnya reaksinya lebih terasa. Lalu dibersihkan dengan tissue basah dan dikeringkan dengan tissue juga
  • Laser I
Menggunakan Laser pada titik tertentu, entah menghilangkan flek hitam atau meratakan warna kulit wajah yang rasanya seperti ditembak dengan frekuensi laser terendah (bisa direquest, kalau aku selalu memilih level terendah)
  • Laser II
Meskipun menggunakan peralatan Laser yang sama, namun ada perbedaan energi yang digunakan sehingga rasanya juga berbeda. Penggunaanya lebih merata dan agak panas sepertinya kulit wajah diseterika. Efek sampingnya, bibir menjadi lebih kering karena panasnya laser tersebut. Lanjut sampai ke area belakang telinga
  • Cooling
Mendinginkan kulit wajah secara merata setelah melalui proses Laser I & II hingga ke area belakang telinga, rasanya dingin seperti di kompres dengan es batu
  • Cream Anti Iritasi
Penggunaan Cream Anti Iritasi sampai ke area belakang telinga, teksturnya lembut seperti Night Cream tanpa ada pewangi
  • Masker
Sheet Mask berupa lembaran yang sangat lembut menyerupai jelly sehingga pemasangannya dengan hati-hati dan sesuai dengan bentuk wajah. Aromanya agak kecut, hampir sama dengan Serum yang digunakan di awal treatment. Dibersihkan lagi dengan tissue basah
  • Serum
Serum yang berbeda dengan sebelumnya, aromanya hampir tidak ada dan setelah beberapa saat kemudian kulit wajah berasa kencang seperti memakai clay mask dan tampilan wajah aku seperti menggunakan clear mask. Dipakai untuk berbicara atau tersenyum berasa agak kaku


Before After sebelum proses Laser terlihat perbedaannya pada bagian sekitar bibir. Ada perubahan warna pada bulu-bulu halus di kulit wajah sehingga menjadi lebih cerah, secara instant merubah warnanya menjadi putih sehingga tampilannya menjadi semakin halus dan mulus tanpa menghilangkan bulu-bulu yang ada


Sesampainya di rumah lanjut dengan skincare di malam hari, bedanya masih menggunakan Serum Ella Skincare yang terakhir dipakai, gunakan mangkuk dan aplikasikan dengan kuas masker. Bola putih berfungsi untuk menetralkan Serum, sekilas Serum tampak ada glitter namun di kulit wajah seperti menggunakan clear mask kaca. Sesuai dengan namanya Korean Glass Lift Treatment


Lanjutkan dengan Cream Anti Iritasi Ella Skincare, sekilas kemasannya mirip dengan salep atau resep dokter. Sesuai dengan penggunaannya yang hanya sekali saja, kadaluarsa sekitar 3 bulan sehingga lebih higienis dengan sistem PAO (Period After Open) rasanya kulit wajah lebih elastis namun menjadi lebih berminyak dan tidak menimbulkan bruntusan atau pun jerawat


  • Hari I & II kulit wajah masih berasa agak kaku seperti memakai clay mask
  • Hari III & IV mulai adanya proses pengelupasan merata kulit wajah
  • Hari V kulit wajah bersih dengan tampilan lebih mulus dan kencang tanpa ada efek samping


Korean Glass Lift berfungsi untuk mengencangkan kulit seketika tanpa bekas, memperbaiki tampilan pori, meratakan warna kulit dan membuat glowing, memudarkan flek bekas jerawat juga mencerahkan. Jika mendengar kata lift mengira menggunakan benang untuk wajah atau Tread Lift

Thread Lift atau tanam benang adalah perawatan invasif minimal untuk mengencangkan kulit, membentuk dan meremajakan area wajah, leher, mata serta memperjelas batang ataupun bentuk hidung. Selama prosedur, benang dengan pengait dimasukkan ke lapisan bawah kulit (sumber : Google)

Dari penjelasan diatas, Korean Glass Lift hampir sama dengan Tread Lift bedanya untuk Korean Glass Lift tidak menggunakan benang sama sekali. Hanya mengandalkan pemakaian Laser dengan energi yang berbeda dan ada perubahan warna bulu-bulu halus menjadi lebih cerah sehingga tampilan lebih mulus. 

Meskipun tergolong aman, prosedur tanam benang terkadang juga bisa menimbulkan efek samping berat atau komplikasi berupa reaksi alergi terhadap obat bius atau benang yang ditanam ke wajah. Terbentuk lekukan atau lipatan di tempat masuknya benang. Kulit tampak menonjol atau bengkak karena benang bergeser (sumber : Google)

Efek samping Korean Glass Lift, bibir menjadi lebih kering saat treatment dan seperti biasanya dokter menyarankan untuk menghindari sinar matahari langsung selama 7 hari ke depan. Kalau pun ada pengelupasan pada seluruh kulit wajah, hasilnya kulit menjadi lebih halus dan mulus

Bagaimana dengan penjelasan mengenai Korean Glass Lift ala Ella Skincare ??? Share di kolom komentar untuk pertanyaan atau tambahan informasi ... Thanks

#bersihberkilau
#banggajadiaku








Comments